8 Rekomendasi Hotel Estetik di Jakarta

by admin admin
La Boheme

Rekomendasi Hotel Estetik Di Jakarta. Memilih penginapan yang estetik dan nyaman pastinya saat traveling atau sekedar staycation adalah hal yang sangat penting. Buat kamu yang berencana untuk liburan atau staycation di Jakarta ada rekomendasi hotel estetik dan instagramable di Jakarta yang wajib kamu coba. Hotel estetik di Jakarta ini akan membuat liburan kamu makin menyenangkan. Apa saja rekomendasi hotel estetik di Jakarta, ini dia hotelnya.

Hotel Estetik Di Jakarta

8 Rekomendasi Hotel Estetik di Jakarta

Artotel

Hotel estetik di Jakarta yang beralamat di Jalan Sunda 3 Jakarta, Thamrin, Jakarta Pusat ini, wajib kamu coba adalah Artotel Thamrin. Lokasinya yang sangat strategis membuat hotel ini selalu penuh. Hotel instagramable di Jakarta ini dipenuhi dengan seni grafiti yang artistik. Setiap kamar didesain dengan seni yang berbeda-beda. Menginap di hotel estetik di Jakarta ini akan memberikan pengalaman tersendiri bagi pengunjungnya. Harga hotel ini dibanderol dengan mulai dari Rp700 ribuan per malam.

Couleur

Hotel Couleur beralamat di Jl. Lingkar Luar Barat No. 1a – 1c, Duri Kosambi, Cengkareng, Cengkareng, Duri Kosambi, Jakarta. Hotel dengan desain unik ini dibanderol dengan harga mulai sekitar Rp350 ribuan. Desain minimalis dan estetik menjadi daya jual hotel bintang tiga ini.

Kuretakeso Kemang Hotel

Hotel yang mengusung konsep Jepang ini memiliki desain yang minimalis dan memberikan suasana yang tenang dan hangat. Beralamat di Jl. Bangka Raya No.7A, Kelurahan Pela Mampang, Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, membuat hotel ini selalu ramai dengan pengunjung.

La Boheme Rooms and Cofee

Hotel yang mengusung konsep eco-living ini beralamt di Jl. Setia Budi Barat No.18, RT.3/RW.3, Kelurahan Setia Budi, Kecamatan Setia Budi, Jakarta Selatan. Semua perlengkapan di hotel ini sudah ramah lingkungan alias tidak menggunakan lagi bahan plastik.

La Boheme

Cocok banget buat para pecinta hotel eco-friendly dan wajib coba menginap di hotel ini. Hotel dengan desain eksterior maupun interior bertemakan Skandinavia ini memiliki rooftop yang Instagramable. Mau coba hotel dengan harga mulai dari Rp800 ini?

Morrissey

Hotel estetik di Jakarta lainnya adalah Morrissey. Beralamat di Jalan KH Wahid Hasyim No. 70, Menteng, Menteng, Jaksa Street, Jakarta. Hotel instagramable di Jakarta ini berdesain minimalis dengan didominasi warna monokrom. Hotel yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp1.300 ribuan ini menyediakan fasilitas yang sangat memuaskan. Karena dilengkapi dengan pantry yang membuat terasa seperti di apartemen.

Nostoi Hotel

Hotel Nostoi beralamat di Jl. Karet Belakang Barat No.4, RT.4/RW.4, Kelurahan Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan. Hotel minimalis dengan konsep Jepang ini berlokasi sangat strategis berada di dekat MRT Setiabudi. Hotel yang dibanderol dengan harga Rp580 ribuan ini dilengkapi fasilitas dapur mini dan ruang tamu seperti di Jepang. Cocok banget buat kamu yang suka dengan hotel minimalis ala Jepang.

Rumanami Residence

Hotel estetik di Jakarta berikutnya adalah Rumami Residence yang beralamat di Jl. Benda, H. Sainin, No. 39, RT.5/RW.4, Kemang, Kelurahan Cilandak Timur, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Hotel ini dibangun dengan gaya arsitektur Victoria yang sangat khas, yaitu menggunakan material batu bata merah. Sehingga berkesan seperti bangunan-bangunan di Eropa atau Austria sana.

Hotel berbentuk bundar ini memiliki desain kamar minimal yang didominasi dengan kayu. Rumami juga dilengkapi dengan rooftop yang dapat penggunjung gunakan untuk bersantai dan menikmati pemandangan kota Jakarta. Harga hotel ini mulai dari Rp600 ribuan per malam.

Yello Hotel Harmoni

Hotel estetik di Jakarta berikutnya adalah Yello Hotel Armani. Hotel yang didesain dengan menggabungkan warna kuning dan putih ini menghasilkan warna yang estetik. Desain esterior dan interior hotel yang beralamat di Jalan Hayam Wuruk No. 6, Gambir, Harmoni, Jakarta ini, sangatlah artsy. Dilengkapi dengan mural dekoratif yang sangat menarik dan cantik. Membuat suasana menginap kamu bakal lebih menyenangkan. Hotel instagramable ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp550 ribuan per malamnya.

Yello Hotel

Itu dia rekomendasi hotel estetik di Jakarta yang wajib kamu coba untuk liburan atau sekedar staycation. Atau kamu sudah pernah mencoba semua hotel di atas? Boleh banget untuk sharing pengalamannya di kolom komentar. Dan buat kamu yang berencana menginap dan mencari hotel di sekitar Tunjungan Plaza, saya ada rekomendasi yang mungkin akan bermanfaat untuk kamu.

You may also like

1 comment

kalilamediainfo August 22, 2023 - 3:02 pm

next weekend semoga bisa cobain salah satu tempatnya

Reply

Leave a Comment